<-- Twitter Summary card images must be at least 120x120px --> STAI Ibnu sina kembali mendapat kepercayaan menjadi penyelenggara Bimtek DPRD - STAI Ibnu Sina Batam

Berita

STAI Ibnu sina kembali mendapat kepercayaan menjadi penyelenggara Bimtek DPRD

05 September 2024 69

Alhamdulillah.. 

STAI Ibnu Sina Batam melalui Unit Penelitian dan Pengabdian Masyarakat ( UPPM) kembali mendapat rekomendasi dari BPSDM Kemendagri RI menjadi Penyelenggara Kegiatan anggota dewan daerah. Agenda kali ini bersama Sekretariat Dewan Kabupaten Bengkalis menyelenggarakan Bimbingan Tehnis dan Peningkatan Kapasitas Pimpinan Anggota DPRD Kab.Bengkalis bertempat di Hotel Nagoya Hill Batam dimulai pada Hari Rabu hingga Jumat tanggal 4 - 7 Agustus 2024 Tema yang diangkat adalah "Optimalisasi Tugas Fungsi DPRD dan Pemahaman Gugatan Peraturan Presoden No.53 Tahun 2023 Tentang Standar Harga Satuan Nasional dan mendatangkan narasumber dari kalangan akademisi serta praktisi dari kementerian dalam negeri Jakarta. 

Kegiatan bimtek diikuti oleh 44 peserta yang terdiri dari unsur pimpinan dan anggota dewan Acara bimtek dibuka secara resmi oleh Wakil Ketua DPRD Kabupaten Bengkalis Bapak Syofyan S.Pd.I M.Si. dihadiri oleh Sekretaris Dewan beserta jajaran, Unsur Pimpinan STAI Ibnu sina dan sebagai narasumber Guru Besar Universitas Islam Riau. Prof. Dr. H.Detri Karya, SE., MA . 

Dalam sambutannya Ketua STAI Ibnu Sina Bapak Dr.H.Muhammad Juni Beddu Lc. MA.berpesan smoga semua peserta bisa mengikuti bimtek secara serius dan seksama dengan harapan hasil bimtek dapat dituangkan dalam merumuskan kebijakan dan menjadi produk pamungkas legistatif Periode 2019 - 2024 dalam menunjang percepatan pembangunan Kabupaten Bengkalis kedepan. 

Pembukaan Bimbingan teknis ditandai dengan pengalungan tanda peserta bimtek kepada 2 orang perwakilan dan ditutup dengan pemberian cendramata oleh unsur pimpinan STAI Ibnu Sina kepada unsur pimpinan dan Sekwan Kab.Bengkalis serta foto bersama dengan seluruh peserta. 

(UPPM) 

#STAIIbnusina #UPPMbersinergi #mengabdiutknegeri #profesionaldanrelegius